Umum

Ini Link Daftar dan Syarat Ikut Upacara 17 agustus 2023 di Istana Negara

Kabar gembira bagi masyarakat umum yang ingin mengikuti Upacara 17 Agustus di Istana Negara, karena Pemerintah telah secara resmi membuat pendaftara secara online melalui link daftar berikut ini.

Pemerintah telah menyediakan kuota sebanyak 8.000 tempat bagi peserta yang ingin mengikuti upacara bendera pada peringatan 17 Agustus 2023 di Istana Negara. Hal yang sama berlaku juga untuk penurunan bendera di sore harinya. Jadi, jika Anda ingin merayakan momen bersejarah ini dengan berpartisipasi dalam upacara di Istana Negara, Anda harus mendaftar terlebih dahulu.

Masyarakat umum diberikan kesempatan untuk mengikuti upacara bendera ini secara langsung. Cara untuk mendaftar sangatlah mudah. Anda hanya perlu melakukan pendaftaran secara online melalui link pendaftaran yang telah disediakan oleh pihak pemerintah. Link pendaftaran ini bisa Anda temukan dalam artikel ini.

Jangan lewatkan kesempatan berharga ini untuk berpartisipasi dalam peringatan kemerdekaan dan merayakan semangat patriotik bersama ribuan peserta lainnya di Istana Negara. Segera daftarkan diri Anda dan bergabunglah dalam momen bersejarah ini!

Link dan cara daftar upacara 17 agustus 2023 di istana negara

Untuk mendaftar dan mengikuti upacara bendera 17 Agustus di Istana Negara 2023, Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah sederhana berikut ini:

  1. Kunjungi website resmi www.pandang.istanapresiden.go.id dan klik tombol “Daftar”.
  2. Isikan data pribadi yang dibutuhkan, seperti nama lengkap, asal daerah, salinan KTP, foto diri, dan bukti vaksinasi booster atau vaksinasi tahap ketiga.
  3. Pilih jenis upacara yang ingin Anda hadiri, yakni upacara pengibaran bendera pada pukul 09.00 WIB atau upacara penurunan bendera pada pukul 14.00 WIB. Jangan lupa untuk menyetujui persyaratan dan ketentuan yang berlaku.
  4. Setelah selesai, klik “Simpan”. Konfirmasi pendaftaran akan dikirim melalui email dan WhatsApp.

Proses pendaftaran upacara bendera 17 Agustus di Istana Negara sangatlah mudah dan simpel. Setelah berhasil mendaftar, Anda akan diberikan gelang barcode sebagai tanda undangan.

Syarat Ikut Upacara di Istana Negara

Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin mengatakan bahwa pendaftaran upacara bendera 17 Agustus 2023 di Istana Negara akan dibuka pada hari Kamis, 3 Agustus 2023. Terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi bagi masyarakat yang ingin mengikuti upacara bendera 17 Agustus 2023 di Istana Negara, di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Mengunggah foto diri
  • Telah divaksinasi booster pertama.

Jadi, tunggu apalagi? Segera daftarkan diri Anda dan bergabunglah dalam peringatan bersejarah Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2023 di Istana Negara!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button